DRAMA TOPENG MUSIKAL OLEH PASIEN DAYCARE

Pada workshop dan talkshow Jakarta Suicide Prevention For Child And Adolescent yang di gelar hari kamis yang lalu di RSJ. Dr. Soeharto Heerdjan Sejumlah perempuan dan laki-laki tampak semangat  maju kedepan  dengan mengenakan topeng  . Puluhan tatap mata tertuju padanya, sekilas orang melihatya seperti para seniman profesional. Namun yang sebenarnya mereka adalah pasien daycare (rehabilitan) RS Jiwa Dr. Soeharto Heerdjan dan ada juga mahasiswa praktek untuk mendampinginya

Pertunjukkan drama topeng musikal yg diperankan oleh para peserta daycare (rehabilitan) dan beberapa mahasiswa Okupasi Terapi Universitas Indonesia dan Poltekkes Surakarta merupakan bentuk nyata dan dukungan untuk tema yg di usung pada workshop & talkshow kali ini yaitu merangkul korban bullying dari keterpurukan untuk tetap kuat menata masa depan. Sedangkan topeng yang dikenakan adalah hasil lukisan dari pasien daycare itu sendiri

Hampir di setiap kegiatan di  RS Jiwa Dr. Soeharto heerdjan pasien daycare  ini selalu menampilakan karya seninya baik seni lukis, seni musik,seni drama,Tata boga dan lain lain.

Share this Post:

Comments